Rabu, 18 Maret 2020

Apa itu Facebook Pixel?

Facebook Pixel adalah sebuah kode (javascript) yang diletakkan pada sebuah laman website dengan fungsi untuk merekam data pengunjung yang datang.

FB Pixel memiliki cara kerja yang sama seperti kode website stats dan tracker online lainnya, semisal histats, Google Analytics, sitemeter dan lain sebagainya. Bedanya, FB Pixel digunakan tak hanya untuk mencatat data kunjungan semata, melainkan juga sebagai “bahan baku” dalam membuat website custom audience, salah satu jenis audience yang paling powerful di Facebook.

Konsep FB Pixel
Dengan meletakkan FB Pixel pada sebuah laman website, maka kita tidak menyia-nyiakan sebuah kunjungan. Setiap visitor yang masuk ke website, baik melalui jalan organik maupun paid ads (termasuk FB ads) akan direcord dan dikumpulkan menjadi audience khusus. Audience tersebut disebut ‘khusus’ karena mereka pernah mengunjungi laman website/landingpage yang kita miliki. Artinya, orang-orang tersebut sekurang-kurangnya memiliki minat dan ketertarikan dengan konten yang kita miliki, dibandingkan jenis audience lainnya yang dipilih secara acak.

Selain itu, mereka juga telah mengenal kita, ibarat seseorang yang berkunjung ke rumah Anda dan sempat melihat-lihat isinya, at least mereka ingatlah dengan Anda. Dan mereka yang kenal, sudah tahu, apalagi sudah percaya, orang-orang model inilah yang paling mungkin melakukan transaksi dengan Anda, jual-beli, bisnis, apapun itu.

So, membuat sebuah laman web/landingpage tanpa meletakkan FB pixel di dalamnya, itu sama seperti membuang-buang harta karun yang seharusnya Anda simpan menjadi kolam peluang.

Oh ya, tentu saja, tak ada opsi lain jika ingin menggunakan FB pixel selain Anda memiliki LP/web sendiri. Serius berbisnis online? Wajib hukumnya memiliki website sendiri. Jika ada yang ngomong bisnis online serius itu bisa dilakukan tanpa pakai website, jewer aja mulutnya :v

FB Pixel untuk smart retargeting
Anda mungkin sudah membaca konsep retargeting sebelumnya yang pernah saya ulas panjang x lebar disini (jika belum silahkan klik dan baca dulu). Nah, salah satu fungsi terpenting pixel adalah untuk melakukan retargeting tersebut


Tanpa pixel, kita tidak bisa melakukan retargeting, karena kita tak pernah tahu siapa-siapa saja yang pernah berkunjung di website yang kita miliki.
Hebatnya, model retargeting dan mengatur custom audience memanfaatkan pixel tak hanya berhenti sampai disitu saja, karena kita juga bisa melakukan hal-hal sebagai berikut :
  • Mengetahui kunjungan per laman/url website kita berdasarkan permalinks, keywords, bisa ditarget terpisah. 
  • Mengetahui kunjungan dalam jangka waktu tertentu. Fungsinya adalah untuk reminder visitor yang pernah berkunjung ke website kita sebelumnya. 
  • Memisahkan audience berdasarkan laman/url dan melakukan include dan exclude audience sehingga tak akan dobel-dobel dan “menjual” kepada orang yang sudah membeli atau sebaliknya. 
  • Dan masih banyak lagi
Kunjungi Jasa Landing Page Murah

Dimana mengambil dan meletakkan FB Pixel?
FB Pixel dapat diambil dengan sangat gampang di Ads Manager pada FB ads, tools > pixels. Lihat gambar :


Pada Facebook Pixel, pilih action > view pixel code. Lihat gambar :


Copy code yang muncul dan letakkanlah di website Anda :


  • Untuk track seluruh laman, letakkan di footer atau header (seperti menaruh kode histats) 
  • Untuk track laman tertentu saja, letakkan pixel dimanapun yang Anda butuhkan. 
  • Anda bisa mengecek status kode pixel. Jika “active”, berarti Anda sudah memasangnya dengan benar.

Facebook Pixel Update!
Jika sebelumnya Facebook memisahkan Custom Audience pixel dan Conversion tracking pixel, maka saat ini kedua jenis pixel tersebut sudah “dikawinkan” menjadi semacam saja sehingga penggunaannya pun menjadi lebih mudah, yaitu : Facebook Pixel.


Dengan satu jenis Facebook Pixel, semua fitur sudah bisa diperoleh :
  • Audience retargeting 
  • Lookalike audiences 
  • Conversion tracking 
  • Conversion optimization 
  • Dynamic product ads 
  • Custom conversions

Kesimpulan
Facebook Pixel adalah salah satu fitur terpenting sekaligus terkeren yang dimiliki Facebook. Jika Anda adalah pengguna FB Ads, jangan sampai tidak memanfaatkan FB Pixel sebagai sarana untuk membuat kolam audience dan mendongkrak ROI. Semua tutorial dan informasi mengenai FB pixel dapat Anda peroleh dengan mudah dari laman resmi FB atau (jika perlu) tanyakanlah kepada mbah Google tercinta

Jika saat ini Anda menggunakan FB ads tetapi tidak memanfaatkan pixel dan masih untung, percayalah hal tersebut akan segera berlalu ketika kompetitor dan nilai bid semakin membesar. Saya sendiri tak lagi menemukan campaign Fb saya yg untung untuk market luar tanpa memanfaatkan pixel.

Nah Mau Closing dan meroket bisnismu?
Segera order Landing Page di Jasa Landing Page Murah dan pasang FB Pixel nya.

Senin, 09 Maret 2020

Cara Merekrut dan Closing TANPA KATA TIDAK


Pertanyaan yang seharusnya ada pada setiap networkers

Pagi ini saya mendapatkan inbox melalui Fanpage saya dari seorang yang juga menjalankan bisnis MLM. Selama ini banyak pertanyaan-pertanyaan yang masuk, tetapi pagi ini ada satu pertanyaan khusus yang cukup istemewa menurut saya. Mengapa istimewa ? karena ini adalah satu-satunya pertanyaan dari sekian banyak pertanyaan yang baru ditanyakan ke saya yang sebenarnya harus ada dibenak setiap networker, sebuah pertanyaan inti dalam menjalankan bisnis MLM. Apa itu? Ya, pertanyaannya adalah : ” Bagaimana Cara Mudah Untuk Closing? ”

Tentu ini adalah pertanyaan akhir dari setiap kegiatan bisnis MLM. Closing closing closing!!! Benar bukan? sehebat apapun motivasi, cara presentasi anda, cara pendekatan anda ujung-ujungnya adalah bagaimana prospek berhasil bergabung dengan bisnis kita..pasti anda para networker setuju, kalau tidak untuk closing untuk apalagi bisnis MLM kita.

Dalam tulisan kali ini saya akan berikan caranya bagaimana MENGHIPNOTIS (tepatnya Menghipnosis ) prospek anda, ketika anda presentasi dan Closing mereka langsung bilang : ” Yes, saya BERGABUNG ” anda tertarik untuk mengetahui caranya? So pasti kan?

Cara yang akan saya bagikan dibawah ini mungkin akan menentang keyakinan anda selama ini dalam menjalankan bisnis MLM. Saya ulangi, cara ini akan menentang keyakinan anda selama ini..Tentu untuk hasil yang berbeda kita harus melakukan hal yang berbeda bukan, dan tentu saja untuk melakukan sesuatu secara berbeda kita harus siap meninggalkan keyakinan-keyakinan lama kita juga.

Cara Yang Banyak Diajarkan Upline Kepada Downline Mereka

Dulu saya diajarkan bahwa setiap orang adalah prospek anda, benar begitu? saya yakin anda pun pasti diajarkan cara demikian dikatakan bahwa setiap orang yang masih hidup dan masih bernafas itu adalah prospek anda. Dimana anda ketemu dengan yang masih bernama orang ingat langsung presentasi , mungkin kasarnya demikian banyak para upline mengajarkan downline mereka. Ada beberapa kelebihan dari cara ini adalah anda akan banyak sekali menemui orang ataupun menawarkan bisnis anda secara kuantitas dan saya bisa tebak juga hasilnya , apa itu? Ya hasilnya adalah akan banyak sekali PENOLAKAN! Dan anda diajarkan semakin banyak anda ditolak akan semakin dekat juga anda dengan kesuksesan. Ya, dahulu saya juga setuju dengan hal itu, tetapi sekarang? JELAS TIDAK! Bisnis MLM di era digital memiliki cara pendekatan yang lebih baik.

Tiap bisnis MLM memiliki Segmentasi Pasar Tersendiri

Saya pribadi percaya bahwa tiap bisnis memiliki pasara sendiri-sendiri, untuk itu anda juga perlu mengenali siapa pasar-pasar potensial anda. Saya juga cenderung untuk mengatakan bahwa tidak mungkin semua orang berbisnis MLM, dan anda harus sadari itu. Mengapa? Karena ketika anda memiliki keyakinan setiap orang adalah pasar anda saya yakin pendekatan anda akan ngawur. Tabrak sana sini, hajar sana sini..setiap ketemu orang tawarkan..tawarkan…tawarkan…hasilnya adalah BANYAK PENOLAKAN.

Jika tidak ada kebutuhan maka tidak akan ada transaksi

Kapan transaksi terjadi? Transaksi akan terjadi jika ada kebutuhan dan anda bisa memenuhi dan melayani kebutuhan itu. Hanya itu kuncinya, jadi sebelum anda melakukan penawaran terlebih dahulu anda perlu cek apakah ada kebutuhan disana, jika tidak ada kebutuhan dan tiba-tiba anda langsung melakukan penawaran PENOLAKAN adalah hasilnya. Itu ibaratkan anda melempar lumpur ditembok untuk mengenai satu titik sasaran. Apakah bisa menghasilkan ya bisa menghasilkan tetapi sangat mengotori tembok.

Kenapa Banyak Orang Melakukan Hal Itu?

Kenapa tidak setiap orang melakukan cek kebutuhan sebelum melakukan penawaran? Pertama, Karena itulah yang banyak diajarkan oleh support system dan para upline mereka, Kedua, adalah karena banyak orang adalah pemalas, mereka pengen cara yang cepat instant dan lebih cepat menghasilkan dan itulah konsekwensinya PENOLAKAN.

Baik, saya perlu katakan juga satu hal. Bukannya saya mengatakan bahwa kita harus menghindari penolakan…bukan…bukan..itu.

Pointnya adalah kecenderungan anda akan lebih banyak ditolak ketika yang anda lakukan adalah melakukan penawaran diawal. Jika anda sadar bahwa disana ada kebutuhan dari apa yang anda tawarkan maka proses transaksi ataupun Closing akan sangat mungkin segera terjadi. Lebih mudah mana prospek anda mengatakan Ya, dari seseorang yang memang anda sudah ketahui bahwa dia butuh fitur dari bisnis dan produk anda atau hanya dari seseorang yang anda temui dijalan dan anda tawarkan fitur dari bisnis anda, Pasti lebih mudah terjadi Closing ketika anda tahu bahwa prospek anda membutuhkan apa yang anda bawa. Saya kira sekarang anda mulai lebih memahami perbedaan antara kita yang menjalankan bisnis MLM dengan para salesman. Bahkan kadang para salesman pun juga melakukan apa yang dikatakan analisa kebutuhan. So anda lebih mengerti sekarang bukan?

Jika perlu mengetahui ada atau tidaknya kebutuhan sebelum melakukan penawaran lantas….

Bagaimana Mengetahui Ada atau Tidaknya Kebutuhan Pada Prospek?

Saran saya sejak dari anda melakukan pendekatan apakah itu dari mulai berkenalan sampai dengan percakapan anda sudah sangat akrab sekalipun tujuan anda salah satunya MENGENALI ADA TIDAKNYA KEBUTUHAN pada prospek anda.

Bagaimana caranya ? Yaitu dengan melakukan pertanyaan-pertanyaan yang tepat bagaimana menggali kebutuhan mereka..So next posting saya coba akan share…inti dari kegiatan penjualan dan marketing adalah memberikan pertanyaan yang tepat kepada prospek anda.

Bagaimana Dengan Cara Menghipnotis tadi?

YA apapun yang anda tawarkan….Syaratnya cuma satu lakukan penawaran setelah anda yakin adanya kebutuhan. Simpel bukan? Dan anda tidak perlu belajar ilmu roket untuk melakukan hal ini..

Selamat Closing!!!!

Sabtu, 07 Maret 2020

Keuntungan Memiliki Landing Page


Selain dapat meningkatkan konversi sambil menekan biaya, landing page lebih fleksibel sebagai touchpoint atau tempat petemuan antara pelanggan dan pengusaha untuk saling bertukar informasi, layanan, dan mengatur transaksi. Landing page adalah elemen penting dari strategi pemasaran dan penjualan Anda.
Landing page akan bekerja lebih maksimal jika laman ini dipersonalisasi karena Anda bisa membangun hubungan yang lebih dalam dengan para pembeli.
Membangun hubungan seperti ini adalah manfaat landing page yang paling terkenal. Personalisasi yang bisa digunakan adalah desain dan copywriting yang menggambarkan usaha Anda.
Selain itu, landing page juga bagus untuk memposisikan dan membangun saham usaha Anda. Landing page dengan desain tulisan yang bagus dan konsisten mencerminkan profesionalitas usaha Anda.
Dengan adanya bukti sosial seperti testimonial dan ulasan dari pelanggan, Anda bisa membangun kredibilitas di mata para pelaku industri usaha Anda.


Trik Mengoptimalkan Facebook Fan Page

Facebook Fanpage merupakan fasilitas yang bisa Anda maksimalkan dalam bisnis Anda di Internet. Fanpage dapat digunakan secara gratis oleh...